Rabu, 01 Oktober 2008

Memperlancar Browsing Internet

Diposting oleh Yuan Fasih di 21.28 2 komentar
  • Hindari Jam Sibuk. Jika mungkin, jangan berselancar pada jam-jam sibuk (biasanya jam kerja antara pukul 09.00-17.00) agar bowser anda tidak ‘terjebak kemacetan’ lalu lintas di dunia maya karena pada jam-jam itulah orang terbanyak mengakses Internet.
  • Tambahkan Cache Browser. Saat anda mengunjungi suatu situs, IE menempatkan kode HTML dan grafik dari situs tersebut pada cache. Cache membantu IE bekerja lebih cepat saat anda mengklik tombol Back. Agar berselancar menjadi cepat, anda perlu mengalokasikan jumlah yang memadai untuk cache. Dari menu Tools, pilih Internet Options, lalu tab General. Pada bagian Temporary Internet Files, klik Settings. Di bawah Amount of Disk Space to Use, geret tombol ke arah kanan. Alokasikan sekitar 5 % dari space (ruang) pada hard disk anda untuk cache.
  • Tidak Menampilkan Animasi dan Multimedia. Animasi mungkin membuat berselancar menyenangkan, tetapi memperberat kerja browser. Untuk menonaktifkan animasi, klik Tools > Internet Options > tab Advanced. Geser layar ke bawah (scroll down) sehingga sampai di bagian Multimedia, hapus tanda cek pada opsi Play Animations dengan mengklik kotaknya, lalu klik OK. Kini browser hanya akan mengambil frame pertama dari setiap animasi GIF, jadi gambar yang tampil tidak bergerak. Demikian pula untuk menon-aktifkan suara dan video, kosongkan tanda cek pada kotak di depan Play Sounds dan Play Video. Bahkan kalau perlu, anda pun bisa mencegah ditampilkannya gambar (bila anda hanya butuh teks) dengan mengosongkan tanda cek di depan Show Pictures.
  • Hentikan proses download. Jika browser terlalu lama mengakses suatu halaman Web dan belum selesai juga, klik tombol Stop. Anda bisa membaca sebagian isi halaman yang sempat ditampilkan, bila sesuai dengan yang anda cari, boleh dilanjutkan. Klik tombol Refresh agar IE mengulangi proses download. Kadang rute yang digunakan browser macet dan dengan mengulang proses download (refresh), browser dapat menemukan jalur baru yang ‘plong’ di Internet.
  • Membuka Jendela Baru. Selama anda menunggu proses download, anda boleh melanjutkan kegiatan browsing yang lain dengan membuka jendela browser yang baru. Caranya, tekan Ctrl+N atau pilih menu File > New > Window.
  • Gunakan tombol klik kanan mouse. Dengan menekan tombol klik kanan mouse pada halaman web yang ditampilkan oleh browser akan muncul pop-up menu yang isinya tergantung dari posisi pointer mouse. Penggunaan klik kanan ini banyak manfaatnya dan sangat membantu kegiatan selancar anda. Bila pointer mouse menunjuk sebuah link kemudian anda klik kanan maka akan muncul menu-menu seperti: Open in New Window (untuk membuka halaman yang ditunjuk oleh link pada jendela baru), Copy Shortcut (untuk meng-copy alamat URL dari link itu), Save Target As (untuk menyimpan file yang ditunjuk oleh link). Bila pointer mouse berada di atas sebuah (image) maka akan muncul menu Save Picture As atau Save Background As untuk menyimpan file gambar itu ke hardisk.
  • Menyimpan situs favorit. Bila anda menemukan sebuah situs atau halaman web yang menarik dan anda merencanakan untuk mengunjunginya lagi suatu waktu, sebaiknya anda memasukkannya dalam daftar favorit anda. Caranya, dalam keadaan halaman web itu terbuka, klik menu Favorites lalu Add to Favorites maka akan muncul jendela pop-up. Anda boleh mengubah namanya sekehendak anda atau langsung tekan Enter (atau klik OK). Maka nama halaman web itu akan tersimpan dalam menu Favorites sebagai shortcut (jalan pintas) untuk membuka halaman web itu. Untuk mengaksesnya, kita tidak perlu lagi menulis alamat URL-nya, klik saja menu Favorites lalu pilih nama situs tersebut.
  • Offline Browsing. Offline Browsing adalah sebuah cara untuk menghemat penggunaan waktu online. Dengan offline browsing, anda dapat menyimpan sebuah dokumen web ( lengkap dengan link dan isinya) ketika anda sedang online (terhubung ke internet) untuk anda buka kembali kapan saja meskipun dalam keadaan offline ( tidak terkoneksi dengan internet).

Trik Set Up Modem

Diposting oleh Yuan Fasih di 21.28 0 komentar

Tahukah kamu bahwa kecepatan koneksi internet dapat kamu tingkatkan dengan mengubah beberapa setting tertentu pada Windows. Walaupun sekarang sudah banyak software-software untuk mempercepat koneksi internet mungkin kamu tidak akan rugi untuk mengetahui cara mempercepat secara “manual” seperti yang tercantum di bawah ini:

Cara Pertama
Dari Control Panel, klik icon Modem.
Pada kotak dialog Modem Properties, pilih modem yang akan diubah settingnya dan klik pada tombol Properties
Pada tab General, ubah Maximum Speed menjadi 115200.
Pindah ke tab Connection dan klik tombol Port Setting.
Dari kotak dialog Advanced Port Setting, beri tanda check pada Use FIFO buffers. Kemudian ubah Receive Buffer menjadi 14 dan Transmit Buffer menjadi 16. Lalu klik OK.
Klik button Advanced, beri tanda check pada Use Flow Control. Kemudian pilih radio button Hardware. Pada bagian Extra Setting, isi dengan &C1&D2E1Q0V1X4%C0 S7=55 S11=55 S0=0.


Cara Kedua
Dari Control Panel, klik icon System.
Pindah ke tab Device Manager.
Pada bagian Ports (COM & LPT), pilih port yang digunakan oleh modem Anda dan klik tombol Properties.
Pindah ke tab Port Settings.
Pada bagian Bits per second, isi dengan 921600.


Cara Ketiga
Buka file system.ini yang terletak di C:Windows.
Pada bagian [386Enh], tambahkan dengan COM1Buffer=16384. Ubah COM1 dengan port yang digunakan oleh modem.

Menambah Bandwidth Internet pada Windows

Diposting oleh Yuan Fasih di 21.26 0 komentar

Pada dasarnya OS windows sudah membatasi bandwidth untuk koneksi internet sebanyak 20% dari total bandwidth yang seharusnya bisa maksimal.

Jika anda ingin menambah bandwidth internet supaya koneksinya terasa lebih cepat dan kencang bisa dengan cara mengurangi atau mengosongkan batasan bandwidth tersebut supaya pada Windows kita bisa maksimal dalam menggunakan bandwidth yang sudah ada.

Ikuti petunjuknya seperti dibawah ini :

1. Klik Start
2. Klik Run
3. Ketik gpedit.msc
4. kemudian klik Ok
5. Setelah masuk klik Administrative Templates
6. kemudian Klik Network
7. setelah terbuka klik QoS Packet scheduler
8. kemudian klik Limit Reservable Bandwidth
9. Dan setelah terbuka ubah setting menjadi Enable
10. Kemudian ubah Bandwidth Limitnya menjadi 0
11. Klik Apply,ok
12. Kemudian keluar dan Restart komputer

Tips Hindari Hacking pada Blog

Diposting oleh Yuan Fasih di 21.24 0 komentar
Tidak jarang seorang webmaster atau blogger merasa khawatir di hack, apalagi dengan semakin popular sebuah website, akan semakin sering terekspose dan mendapat ancaman hack.
Untuk menghindari bahaya tersebut, berikut ini adalah beberapa tips guna mengamankan instalasi wordpress kamu dari serangan hack.

Amankan Database
Saran pertama yang saya anjurkan adalah amankan database website atau blog kamu. Caranya, buat backup database dan sering seringlah melakukan backup data. Kamu dapat melakukannya melalui phpMyAdmin dalam account hosting, atau menggunakan plugins, seperti WP-Database Backup (http://wordpress.org/extend/plugins/wp-db-backup/). Plugins ini melakukan tugas backup menjadi lebih mudah. Kamu hanya perlu login ke admin panel WordPress, lalu klik beberapa link. Plugins ini patut dimiliki oleh setiap blogger.

Scan WordPress
Setelah memiliki plugin yang melindungi database website, langkah selanjutnya adalah menscan untuk memastikan pada instalasi WordPress tidak dijumpai adanya celah pada keamanan. Tugas ini dapat dilakukan juga dengan menggunakan plugin yang disebut WP Security Scan (http://wordpress.org/extend/plugins/wp-security-scan/). Dengan plugin ini kamu dapat mengedintifikasi celah – celah keamanan jika dijumpai pada blog. Selain itu kita akan diberitahu cara memperbaikinya.
Plugins WP Security Scan juga akan menawarkan untuk penggantian nama tables prefixes, menguji kekuatan password, menghapus account admin dan memverifikasi directory blog agar memiliki keamanan yang baik.

Tangkal Penyusup
Penyusup dalam pengertian ini adalah kombinasi dari huruf, angka dan sebagainya yang berusaha untuk menemukan password kamu. Bahkan script Python bias dipakai untuk mencoba menemukan password blog WordPress kamu.
Akan sangat mudah bagi penyusup menemukan password bila kamu menggunakan nama blog atau kata yang mudah ditebak. Oleh karena itu, usahakan menggunakan password yang benar – benar kuat, menggunakan kombinasi huruf kecil huruf besar, angka serta karakter khusus. Kamu pun bias memanfaatkan generator password dalam WP Security Scan untuk membuat password yang kuat.
Meskipun menggunakan password yang juat adalah trik yang baik, cara lain yang akan memberikan perlindungan effisien bagi blog kamu, yaitu dengan menambah Apache Login form ke WP-Admin directory. Ask Apache (WP Security Scan) plugin berguna untuk melindungi wp-admin directory yang keamanan nya setara dengan authentication server level (htpasswd). Plugin ini memungkinkan kamu mendisable hotlinking, atau mencegah akses langsung ke directory wp-content dan wp-includes.

Cermati Plugins
Tidak semua plugins itu bagus, ada diantaranya yang merupakan mata – mata untuk mengetahui celah keamanan yang terdapat dalam blog kamu. Karena alasan ini, maka ada perlunya kamu menyembunyikan konten directory /wp-content/plugins. Caranya adalah dengan membuat file kosong yang diberi nama index.html, yang kemudian diupload ke directory wp-content/plugins

Sembunyikan versi WordPress
Jika terdapat satu lubang keaman dalam versi WP tertentu, seorang hacker hanya perlu menampilkan source code dari blog kamu pada browser dan melihat, apakah versi yang kamu pakai berhubungan dengan yang bias ditembus. Dengan meninggalkan versi Meta, besar kemungkinan blog kamu bias disusupi. Untuk mencegahnya, hapuslah baris dalam header.php pada theme yang kamu gunakan.
Hal serupa, juga ada plugin yang memungkinkan kamu untuk mengelabui tentang versi WordPress yang kamu pakai.

Mencuri Bandwith Melalui Mozila

Diposting oleh Yuan Fasih di 21.23 0 komentar
Ada banyak cara untuk mengakali koneksi internet yang lambat, apalagi Anda menggunakan akses internet di warnet-warnet yang kebanyakan mereka telah membatasi bandwidth setiap komputernya. Berikut adalah beberapa tips dan trik yang bisa Anda coba :

1). Buka Browser Mozilla Firefox

2). Pada Address Bar Ketik : ABOUT:CONFIG

3). Cari string di bawah ini : ( pastikan semua srting dibawah “TRUE”)

contoh menggantinya :
NETWORK.HTTP.PIPELINING FALSE ==> klik kanan dan pilih “Toggle”
NETWORK.HTTP.PIPELINING TRUE
NETWORK.HTTP.PIPELINING.MAXREQUESTS 64
NETWORK.HTTP.PROXY.PIPELINING TRUE
NETWORK.PROXY.SHARE_PROXY_SETTINGS FALSE <=== ini harus False 4). buat srting baru caranya : Klik Kiri 1X Dimana Saja, Klik Kanan NEW>>INTEGER

5). Ketik : NGLAYOUT.INITIALPAINT.DELAY Beri Nilai 0

6). Kemudian REFRESH atau Tekan F5

7). Pada Address Bar Ketik : ABOUT:BLANK

Klik Menu:
Untuk OS Windows XP TOOLS>>OPTIONS>>WEB FEATURES
Untuk OS Linux ( Vector ) EDIT >> PREFERENCES
Untuk Setting yang berbeda di beberapa OS EDIT >>ADVANCED

9). Pada Option:
ALLOW WEB SITES TO INSTALL SOFTWARE Beri Tanda Check Box Untuk mengaktifkan

10).Kemudian Tekan OK Lalu REFRESH ( F5 )

11).Masuk Ke Link Ini :
https://addons.mozilla.org/extensions/moreinfo.php?applicationfiltered=firefox&id=125
atau :
https://addons.mozilla.org/extensions/moreinfo.php?id=125&applicationfiltered=firefox

12).Download Software SwitchProxy Tool Versi 1.3.4

13).Setelah Selesai Jangan Tekan Tombol UPDATE

14).Klik Tanda X (tutup)Yang Ada Di Pojok Kanan Atas Dari POP UP Window Yang Muncul

15).Tutup Semua Browser Mozilla FireFox,

16).Kemudian Buka Lagi Untuk Mengaktifkan Software SwitchProxy Tool Versi 1.3.4 Yang sudah di Install Tadi

17).Kalo Instalasi Sukses, Akan Muncul Toolbar tambahan Di Bawah Toolbar Navigasi & Address Bar.

Sekarang Browser Mozilla Siap Untuk Digunakan

Catatan :

– Software SwitchProxy Tool Versi 1.3.4 Ini selain untuk Mengganti Proxy Secara Otomatis Di Browser Mozilla FireFox, Engine-nya Juga Berpengaruh terhadap Kecepatan Koneksi Internet

– Cara Ini Sangat Efektif Bila Digunakan Di Warnet Yang Padat Pengunjung untuk Menyedot Bandwidth ( Mayoritas kecepatan akses Internet ) Ke Komputer Yang Sedang Anda Pakai

– Perubahan Yang Signifikan Terjadi Pada koneksi Internet Dengan BROADBAND / VSAT.

dari berbagai sumber
 

[Fully Saiia Blog] Copyright 2009 Sweet Cupcake Designed by Ipiet Templates Image by Tadpole's Notez